fxs_header_sponsor_anchor

Analisis

Pratinjau Pasar: Serangan Iran, Dorong Harga Emas Kembali Menguat

Harga emas diperdagangkan menguat tajam selama sesi perdagangan Selasa (1/10) ketika Iran meluncurkan rudal ke Israel, semakin memperparah konflik di Timur Tengah dan memunculkan perang regional.

Serangan Iran terjadi setelah masa berkabung berakhir dan operasi darat dilakukan oleh pasukan Israel di Lebanon. Iran meluncurkan hampir dua ratus rudal.

Ketegangna geopolitik tersebut mendorong penghindaran terhadap aset berisiko dan meningkatkan permintaan emas sebagai aset safe haven.

Hingga penutupan perdagangan Selasa (1/10) pada pukul 04:00 WIB, Harga emas (spot) mencatatkan kenaikan sebesar $30.09 atau 1.14% berada pada level $2,662.88 per ons, setelah capai tertinggi $2,673 dan terendah $2,631.

Pada saat yang sama emas berjangka kontrak Desember sebagai kontrak teraktif saat ini diperdagangkan naik sebanyak $24.60 atau 0.93% berakhir pada kisaran $2,684.00 per ons, setelah uji tertinggi $2,694 dan terendah $2,653.

Dipasar komoditas lainnya, harga minyak diperdagangkan menguat seiring dengan meningkatnya ketegangan geopolitik.

Berikut adalah posisi harga minyak pada penutupan Selasa 1 Oktober 2024 pada pukul 04:00 WIB

• OIL (SPOT) : $70.41 , +$2.25 / +3.30%
• WTI : $70.70 , +$2.53 / +3.71%
• BRENT : $73.56 , +$1.86 / +2.59%

Dolar

Indeks Dolar AS menguat diatas 101 ditengah meningkatnya permintaan safehaven ketika konflik geopolitik semakin meluas. Pasar Dollar bahkan mengabaikan respon terhadap data ekonomi AS yang dirilis campuran.

- US S&P GLOBAL MANUFACTURING PMI ACTUAL 47.3 (FORECAST 47.0, PREVIOUS 47.9)
- US JOLTS JOB OPENINGS ACTUAL 8.040M (FORECAST 7.640M, PREVIOUS 7.710M)
- US ISM MANUFACTURING PMI ACTUAL 47.2 (FORECAST 47.6, PREVIOUS 47.2)

Dolar AS diperdagangkan menguat sebanyak 45 poin atau 0.45% pada level 101.21, setelah uji tertinggi 101.39 dan terendah 100.68.

USD/JPY berakhir datar setelah bergejolak pada kisaran yang cukup lebar, sementara mayoritas matauang rival utama Dolar lainnya cenderung tertekan.

Berikut adalah posisi matauang jelang penutupan perdagangan Selasa, 1 Oktober 2024 pada pukul 04.00 WIB.

• AUDUSD : 0.68819 , -30 / -0.43%
EURUSD : 1.10682 , -66 / -0.60%
GBPUSD : 1.32844 , -90 / -0.67%
• NZDUSD : 0.62806 , -68 / -1.07%
USDJPY : 143.535 , -8 / -0.06%
• USDCAD : 1.34879 , -35 / -0.26%
• USDCHF : 0.84637 , +8 / +0.09%
• USDCNH : 7.02520 , +239 / +0.34%

Sentimen

Pada perdagangan Rabu (2/10), Fokus pasar akan perlahan beralih pada laporan tenaga kerja AS yang akan dirilis pada hari ini - dimulai dari laporan ADP Employment Change AS pada pukul 19:15 WIB.

Pada sesi Asia hari ini, pasar Tiongkok masih akan ditutup dalam rangka perayaan "China National Day".

Informasi di halaman ini berisi pernyataan berwawasan ke depan yang melibatkan risiko dan ketidakpastian. Pasar dan instrumen yang diprofilkan di halaman ini hanya untuk tujuan informasi dan tidak boleh dianggap sebagai rekomendasi untuk membeli atau menjual aset ini. Anda harus melakukan riset menyeluruh sebelum membuat keputusan investasi apa pun. FXStreet sama sekali tidak menjamin bahwa informasi ini bebas dari kesalahan, kekeliruan, atau salah saji material. Ini juga tidak menjamin bahwa informasi ini bersifat tepat waktu. Berinvestasi di Pasar Terbuka melibatkan banyak risiko, termasuk kehilangan semua atau sebagian dari investasi Anda, serta tekanan emosional. Semua risiko, kerugian, dan biaya yang terkait dengan investasi, termasuk kerugian pokok, adalah tanggung jawab Anda. Pandangan dan pendapat yang diungkapkan dalam artikel ini adalah milik penulis dan tidak mencerminkan kebijakan resmi atau posisi FXStreet maupun pengiklannya.


KONTEN TERKAIT

Memuat ...



Copyright ©2024 FOREXSTREET S.L., Hak cipta dilindungi undang-undang.