fxs_header_sponsor_anchor

Para Pemegang Cardano Realisasikan Kerugian Hampir $40 Juta pada Bulan Juni, Paus Melepaskan Kepemilikannya

  • Transaksi whale Cardano mencapai puncaknya dalam 12 bulan minggu lalu karena [ara pemegang dompet besar terus melepaskan ADA dalam posisi rugi.
  • Para pemegang ADA telah merealisasi kerugian hampir $40 juta pada bulan Juni.
  • Dompet ADA yang menyimpan antara 100.000 hingga 1 juta dan 10 juta hingga 100 juta token mengakumulasi altcoin.

Whales Cardano (ADA) mendistribusikan kepemilikannya dengan posisi rugi secara konsisten sepanjang bulan Juni. Data on-chain dari Santiment menunjukkan bahwa dua segmen whales telah melakukan akumulasi altcoin sementara yang lain merealisasi kerugian pada ADA.

Antara 1 dan 10 Juni, para pemegang ADA merealisasi kerugian hampir $40 juta. Pesaing Ethereum kemungkinan sedang menuju kapitulasi.

Whales Cardano Mendistribusikan Kepemilikan, Merealisasikan Kerugian

Data dari pelacak intelijen kripto Santiment menunjukkan bahwa transaksi-transaksi whale ADA di dua segmen, bernilai $100.000 ke atas dan $1 juta ke atas mencapai puncak 12 bulan minggu lalu.

Jika digabungkan dengan metrik Network Realized Profit/Loss (NRPL), ini menunjukkan bahwa para whales kemungkinan merealisasi kerugian atas kepemilikan mereka. Metrik ini mengidentifikasi laba/rugi bersih semua token ADA yang dipindahkan pada hari tertentu. Para pemegang ADA merealisasi kerugian hampir $40 juta antara 1 dan 10 Juni, ini bisa menjadi tanda kapitulasi di kalangan pedagang.

Kapitulasi terjadi pada fase jual saat panik di tengah penurunan harga. Keadaan ini biasanya diikuti oleh kebangkitan harga aset.


Transaksi whale Cardano (>$100.000 dan >$1 juta), NRPL

Selain itu, perubahan penting terjadi dalam distribusi pasokan Cardano, seperti yang disaksikan oleh Santiment. Kelompok whales yang memegang antara 100 juta hingga 1 miliar token ADA menambah kepemilikan mereka secara dramatis karena 340 juta Cardano terakumulasi antara tanggal 29 dan 30 Mei. Kelompok whales ini secara konsisten melepaskan kepemilikannya, seperti yang terlihat pada grafik Santiment di bawah.

Segmen penting lainnya, yang memiliki antara 10 juta dan 100 juta ADA, melepaskan 290 juta token Cardano dalam semalam antara tanggal 29 dan 30 Mei. Segmen ini telah menambahkan 20 juta token ADA ke dompet mereka pada bulan Juni.

Para investor dompet besar yang memiliki antara 100.000 dan 1 juta ADA telah meraup 10 juta token pada bulan Juni.

Distribusi pasokan whales memberikan gambaran bullish untuk Cardano, karena ketika segmen yang memegang volume ADA terbesar melakukan distribusi, dua segmen lainnya mengakumulasi altcoin, kemungkinan melakukan beli saat harga turun.


Distribusi pasokan Cardano

Pada saat penulisan, ADA naik 0,65% pada hari Senin, naik ke $0,4461 di Binance. Harga pesaing Ethereum hampir tidak berubah dalam tujuh hari terakhir. Metrik-metrik on-chain memberi sinyal bahwa rally kemungkinan terjadi di Cardano.

Informasi di halaman ini berisi pernyataan berwawasan ke depan yang melibatkan risiko dan ketidakpastian. Pasar dan instrumen yang diprofilkan di halaman ini hanya untuk tujuan informasi dan tidak boleh dianggap sebagai rekomendasi untuk membeli atau menjual aset ini. Anda harus melakukan riset menyeluruh sebelum membuat keputusan investasi apa pun. FXStreet sama sekali tidak menjamin bahwa informasi ini bebas dari kesalahan, kekeliruan, atau salah saji material. Ini juga tidak menjamin bahwa informasi ini bersifat tepat waktu. Berinvestasi di Pasar Terbuka melibatkan banyak risiko, termasuk kehilangan semua atau sebagian dari investasi Anda, serta tekanan emosional. Semua risiko, kerugian, dan biaya yang terkait dengan investasi, termasuk kerugian pokok, adalah tanggung jawab Anda. Pandangan dan pendapat yang diungkapkan dalam artikel ini adalah milik penulis dan tidak mencerminkan kebijakan resmi atau posisi FXStreet maupun pengiklannya.


KONTEN TERKAIT

Memuat ...



Copyright ©2024 FOREXSTREET S.L., Hak cipta dilindungi undang-undang.