fxs_header_sponsor_anchor

Breaking: IHK AS Sesuai Estimasi di Oktober

Bureau of Labor Statistics (BLS) melaporkan bahwa Indeks Harga Konsumen (IHK) umum naik 2,6% bulan lalu, sesuai dengan prakiraan sebelumnya. Sementara itu, IHK inti—yang tidak termasuk kategori makanan dan energi yang lebih volatil—naik 3,3% selama dua belas bulan terakhir.

Pada basis bulanan, IHK umum naik 0,2%, dan 0,3% untuk IHK inti.

Reaksi Pasar terhadap IHK AS

Indeks Dolar AS (DXY) mempertahankan penurunan korektif menyusul kenaikan dalam data IHK AS untuk bulan Oktober, melayang di sekitar wilayah 105,80 di tengah penurunan marjinal imbal hasil AS di seluruh kurva.

 


Bagian di bawah ini diterbitkan sebagai pratinjau data Indeks Harga Konsumen (IHK) AS pada pukul 03:00 GMT (10:00 WIB).

  • Indeks Harga Konsumen AS diprakirakan naik 2,6% YoY di bulan Oktober, lebih cepat dari kenaikan 2,4% di bulan September.
  • Inflasi IHK inti tahunan diprakirakan tetap di 3,3% di bulan Oktober.
  • Data inflasi dapat secara signifikan mempengaruhi penilaian pasar terhadap prospek suku bunga The Fed dan nilai Dollar AS.

Data inflasi Indeks Harga Konsumen (IHK) dari Amerika Serikat (AS) untuk bulan Oktober, yang diterbitkan oleh Biro Statistik Tenaga Kerja, sangat dinantikan dan dijadwalkan akan dirilis pada hari Rabu pukul 13:30 GMT (20:30 WIB).

Dolar AS (USD) akan mengalami volatilitas tinggi yang kemungkinan akan didorong oleh laporan inflasi AS, yang dapat berdampak signifikan pada penilaian  pasar terhadap prospek suku bunga Federal Reserve (The Fed) untuk beberapa bulan mendatang.

Apa yang Diprakirakan dari Laporan Data IHK Berikutnya?

Sebagaimana diukur oleh IHK, inflasi di AS diprakirakan naik pada tingkat tahunan 2,6% di bulan Oktober, sedikit lebih tinggi dari pertumbuhan 2,4% yang dilaporkan pada bulan September. Inflasi IHK inti tahunan, tidak termasuk harga makanan dan energi yang volatil, kemungkinan tetap di 3,3% pada periode yang sama.

Sementara itu, IHK dan IHK inti bulanan diprakirakan naik 0,2% dan 0,3%.

Pratinjau laporan inflasi Oktober, para analis TD Securities mengatakan: "Data inflasi akan tetap agak lebih kuat daripada yang diinginkan The Fed dalam waktu dekat, membalikkan beberapa peningkatan dalam laju perubahan harga baru-baru ini."

"Kami memprakirakan IHK umum naik 0,29% MoM sementara inflasi inti naik pada laju 0,32% MoM. Ini akan membuat laju tahunan IHK naik tipis ke 2,6% YoY untuk umum dan tetap stabil di 3,3% YoY untuk inti," tambah mereka.

Setelah pertemuan kebijakan bulan November, Ketua The Fed Powell menyatakan bahwa bank sentral tetap berkomitmen pada jalur pelonggaran bertahap, dan menambahkan bahwa hasil pemilihan presiden AS tidak akan mempengaruhi keputusan-keputusan kebijakan dalam waktu dekat. Bank tampaknya bertekad mempertahankan independensinya dari Presiden AS yang baru terpilih, Donald Trump, karena Powell dengan jelas menyatakan bahwa dia tidak akan mengundurkan diri jika diminta untuk melakukannya.

Bagaimana Laporan Indeks Harga Konsumen AS dapat Mempengaruhi EUR/USD?

Kebijakan Trump terkait imigrasi, pemotongan pajak, dan tarif dapat meningkatkan tekanan pada inflasi, mendorong kenaikan suku bunga dan mendukung Dolar AS. Namun, dampak kebijakan-kebijakan ini pada ekonomi dan inflasi kemungkinan baru akan terasa dalam jangka menengah dan panjang.

Oleh karena itu, di tengah kondisi pasar tenaga kerja yang melemah dan kemajuan dalam disinflasi, laporan inflasi bulan Oktober akan memainkan peran penting dalam memberikan petunjuk baru mengenai langkah kebijakan The Fed selanjutnya. Pasar menilai probabilitas 67% The Fed akan menurunkan suku bunga sebesar 25 bp di bulan Desember, menurut FedWatch Tool dari CME Group, turun dari sekitar 80% yang terlihat pada awal bulan ini.

Data tenaga kerja yang dipublikasikan oleh BLS pada 1 November menunjukkan bahwa Nonfarm Payrolls (NFP) naik 12.000 bulan lalu, setelah revisi lebih rendah pada dua bulan sebelumnya. Tingkat pengangguran bertahan stabil di 4,1% di bulan Oktober. Sementara itu, inflasi upah, yang diukur dengan perubahan pada rata-rata pendapatan per jam, naik ke 4% sepanjang tahun di bulan Oktober dari 3,9% di bulan September.

Kejutan penurunan yang besar pada laporan inflasi umum dan inflasi inti tahunan AS dapat memperkuat ekspektasi penurunan suku bunga The Fed pada bulan Desember. Jika IHK inti bulanan di 0% atau memasuki wilayah negatif, pasar kemungkinan akan memperkuat prakiraan terhadap siklus pelonggaran The Fed yang agresif dan memicu sell-off USD. Di sisi lain, para hawk The Fed akan kembali dan menolak ekspektasi penurunan suku bunga di bulan Desember karena IHK yang lebih panas dari prakiraan.

Dhwani Mehta, Analis Utama Sesi Asia di FXStreet, memberikan pandangan teknis singkat untuk EUR/USD dan menjelaskan: "Gambaran teknis jangka pendek EUR/USD menunjukkan kemungkinan pembeli kehabisan tenaga karena indikator Relative Strength Index (RSI) pada grafik harian mendorong ke area oversold di 30."

"EUR/USD dapat bertemu area permintaan awal di level psikologis 1,0550, di bawahnya terendah 1 November 2023 di 1,0517 akan ditantang. Penurunan tambahan akan menargetkan angka bulat 1,0500. Sebaliknya, resistance interim sejajar dengan tertinggi 11 November 2024 di 1,0728. Jika pembeli merebut kembali level tersebut secara berkelanjutan, resistance berikutnya di Simple Moving Average (SMA) 21-hari di 1,0810 akan diuji."

HARGA Euro Pekan Ini

Tabel di bawah ini menunjukkan persentase perubahan Euro (EUR) terhadap mata uang utama yang terdaftar minggu ini. Euro adalah yang terlemah terhadap Dolar AS.

  USD EUR GBP JPY CAD AUD NZD CHF
USD   0.98% 0.89% 0.91% 0.48% 0.73% 0.36% 0.77%
EUR -0.98%   -0.12% 0.03% -0.39% -0.15% -0.53% -0.12%
GBP -0.89% 0.12%   0.06% -0.28% -0.03% -0.40% -0.01%
JPY -0.91% -0.03% -0.06%   -0.43% -0.26% -0.45% -0.14%
CAD -0.48% 0.39% 0.28% 0.43%   0.30% -0.13% 0.26%
AUD -0.73% 0.15% 0.03% 0.26% -0.30%   -0.39% 0.01%
NZD -0.36% 0.53% 0.40% 0.45% 0.13% 0.39%   0.39%
CHF -0.77% 0.12% 0.00% 0.14% -0.26% -0.01% -0.39%  

Heat Map menunjukkan persentase perubahan mata uang utama satu sama lain. Mata uang dasar dipilih dari kolom kiri, sedangkan mata uang kutipan dipilih dari baris atas. Misalnya, jika Anda memilih Euro dari kolom kiri dan bergerak di sepanjang garis horizontal ke Dolar AS, persentase perubahan yang ditampilkan di kotak akan mewakili EUR (dasar)/USD (pembanding).

Informasi di halaman ini berisi pernyataan berwawasan ke depan yang melibatkan risiko dan ketidakpastian. Pasar dan instrumen yang diprofilkan di halaman ini hanya untuk tujuan informasi dan tidak boleh dianggap sebagai rekomendasi untuk membeli atau menjual aset ini. Anda harus melakukan riset menyeluruh sebelum membuat keputusan investasi apa pun. FXStreet sama sekali tidak menjamin bahwa informasi ini bebas dari kesalahan, kekeliruan, atau salah saji material. Ini juga tidak menjamin bahwa informasi ini bersifat tepat waktu. Berinvestasi di Pasar Terbuka melibatkan banyak risiko, termasuk kehilangan semua atau sebagian dari investasi Anda, serta tekanan emosional. Semua risiko, kerugian, dan biaya yang terkait dengan investasi, termasuk kerugian pokok, adalah tanggung jawab Anda. Pandangan dan pendapat yang diungkapkan dalam artikel ini adalah milik penulis dan tidak mencerminkan kebijakan resmi atau posisi FXStreet maupun pengiklannya.


KONTEN TERKAIT

Memuat ...



Copyright ©2024 FOREXSTREET S.L., Hak cipta dilindungi undang-undang.